Lingkungan Keselamatan Kesehatan

Info HSE - 21 : Karakteristik Limbah B3

27 Juli 2023

Limbah B3 berdasarkan bentuknya terbagi menjadi limbah padat, cair dan gas. Sedangkan karakteristik limbah B3 meliputi sifat khusus yang membedakan dari limbah biasa atau domestik. 

 

Berikut adalah beberapa karakteristik utama limbah B3:

 

  • Beracun: Paparan terhadap limbah B3 beracun dapat menyebabkan efek negatif pada kesehatan manusia termasuk masalah pernafasan, iritasi kulit, gangguan sistem saraf atau bahkan kematian. Contoh: oli, limbah industri, dll.

 

  • Mudah terbakar: Limbah B3 dapat bersifat mudah terbakar dan melepaskan gas beracun atau asap berbahaya ketika terkena panas atau api. Contoh: bahan bakar.

 

  • Reaktif: Limbah B3 dapat bersifat reaktif dan dapat menyebabkan reaksi kimia yang tidak diinginkan ketika bersentuhan dengan bahan atau zat lain termasuk air atau bahan kimia lainnya. Contoh: limbah barang elektronik, tinda, dll.

 

  • Korosif: Limbah B3 dapat memiliki sifat korosif yang dapat merusak atau menghancurkan bahan lain termasuk logam atau bahan bangunan. Contoh: bahan kimia produksi baterai, pupuk, dll.

 

  • Infeksius: Beberapa limbah B3 seperti limbah medis yang terkontaminasi oleh patogen (misal: darah atau jarum suntik bekas pakai) dapat mengandung mikroorganisme yang menyebabkan penyakit dan infeksi, jika terpapar.

 

  • Pencemar Lingkungan: Limbah B3 cenderung menyebabkan pencemaran lingkungan jika tidak dikelola dengan baik. Bahan berbahaya dan beracun dalam limbah dapat mencemari tanah, air dan udara serta merusak ekosistem. Contoh: oli, pelumas, dll.

 

 

HSE Team

 

 

Mau tau info seputar K3L? Nantikan artikel terkait K3L selanjutnya, ya!